Pages

Subscribe:

Ads 468x60px

Wednesday, February 24, 2010

Minggu Pertama Bayi Berada di Rumah

Memandikan dan Merawat Kulit Bayi

Persiapan
  • Siapkan semua keperluan mandi, misalnya handuk, waslap, sabun mandi, pakaian ganti, dan kosmetik bayi.
  • Siapkan air hangat (terasa hangat di siku tangan ibu)
  • Jaga suhu ruang tetap hangat untuk menjaga kehangatan suhu tubuh bayi.
  • Lepaskan baju bayi secara bertahap.
Memandikan bayi
  • Mulai wajah, kepala, ke dada.
  • Bersihkan mata dari luar ke dalam. Gunakan kapas yang dibasahi.
  • Basuh kepala, wajah, leher, dada, lengan, punggung, dan tungkai. Perhatikan daerah lipatan.
  • Sabuni kepala dan badan. Gunakan waslap dan pilih sabun bayi dengan formula tidak pedih di mata dan pH balance.
  • Bilas dengan air sampai bersih, keringkan bayi dengan handuk.
Membersihkan kelamin
  • Untk bayi laki-laki, bersihkan kotoran yang ada pada kulup. Secara perlahan, dorong lembutkulit penis ke pangkal penis. Seka kotoran dengan kasa basah.
  • Untuk bayi perempuan, bersihkan daerah kemaluan dari depan ke belakang (dari kemaluan ke anus dan dapat diulang dengan kasa yang baru). Demikian pula dengan selangkangannya.
Merawat tali pusat
  • Setelah mandi, bersihkan sekeliling dari bagian dasar tali pusat dengan kain kasa yang dibasahi air. Keringkan dan bungkus kembali dengan kain kasa yang baru dan bersih.
  • Daerah tali pusat harus tetap kering dan bersih sepanjang waktu. Hindari menutup daerah tersebut dengan popok.
Merawat kulit bayi
  • Gunakan bedak di daerah dada, punggung, dan leher setiap selesai mandi dan mengganti baju. Bedak bayi membantu menjaga kesegaran kulit bayi, mencegah kelembapan dan biang keringat.
  • Jika kulit bayi cenderung kering, gunakan baby lotion untuk mencegah iritasi
Memakai popok dan membungkus bayi

  • Baringkan bayi di bagian tengah popok/diapers ke arah perut, lalu ikat kedua tali popok / rekatkan pengait diapers di atas perut bayi. Jangan terlalu kencang karena bayi bernapas lebih banyak menggunakan otot perut.
  • Jika menggunakan popok kain, taburkan bedak pada bagian bokong untuk mengurangi kelembapan dan mencegah lecet.
  • Jika memakai diapers, gunakan juga baby cream, terutama pada bagian lipatan selangkangan untuk mencegah iritasi.
Membersihkan hidung dan telinga bayi

  • Bersihkan lubang hidung yang bisa terlihat dengan kapas/cotton bud yang dibasahi
  • Bersihkan bagian terluar telinga yang bisa dilihat dengan kapas/cotton bud yang dibasahi.
Tips memandikan bayi

  • Usahakan mandi dilakukan secara rutin agar bayi tidak rewel jika aktifitas ini terlewatkan.
  • Setelah mandi, bila perlu, balurkan minyak telon agar bayi hangat.
  • Jemur bayi secukupnya antara pukul 07.00 - 09.00. Jangan menatap matahari. Jemur bagian punggung dan dada dengan baju terbuka/telanjang(hanya memakai popok saja).
  • Bayi membutuhkan rutinitas agar mudah beradaptasi dengan lingkungannya.

0 komentar:

Post a Comment